Home » Kesehatan » Makanan yang Perlu Dikonsumsi Ibu Hamil

Makanan yang Perlu Dikonsumsi Ibu Hamil

PEKANBARUPOS.COM (PPC) –  APA yang dikonsumsi ibu hamil akan memengaruhi perkembangan bayi dalam kandungan, termasuk otak. Sejumlah makanan diketahui dapat membantu ibu hamil melahirkan bayi yang cerdas.

Selain menjaga kesehatan ibu hamil, makanan tertentu yang dikonsumsi juga membantu perkembangan otak bayi. Bahkan, makanan-makanan berikut ini dapat membantu ibu hamil melahirkan bayi yang cerdas:

  1. Suplemen asam folat

Asam folat memiliki peran penting dalam pembentukan sel-sel otak pada janin. Karena itu, jangan mengabaikan asam folat dalam suplemen kehamilan. Sedangkan, untuk sumber alami asam folat, ibu hamil dapat mengonsumsi lentil, bayam dan sayuran hijau lainnya.

  1. Buah dan sayur

Blueberry, tomat, sayuran hijau dan pepaya mengandung antioksidan untuk melawan radikal bebas yang menghambat perkembangan otak janin. Jangan lupa untuk mencuci buah dan sayur sebelum dikonsumsi.

  1. Makanan mengandung zat besi

Ibu hamil harus memenuhi kebutuhan zat besi harian. Karena, kandungan zat besi sangat penting untuk perkembangan otak bayi. Untuk itu, konsumsi makanan kacang-kacangan, ayam dan sereal yang kaya zat besi.

  1. Asupan protein

Asupan protein memainkan peran penting dalam perkembangan janin. Lebih baik untuk mendapatkan asupan protein sebesar 10gram setiap hari, misalnya dengan mengonsumsi yoghurt, kacang-kacangan dan selain kacang. (**)

2017-01-09

Leave a Reply Cancel reply

x

Check Also

Dukung Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat, PLN Pasok Listrik 1.385 kVA RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau

PEKANBARUPOS.COM, PEKANBARU – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Riau & Kepulauan Riau (UIDRKR) terus berkomitmen ...

Exit mobile version