Home » Kabar Kota » Partai Gerindra Riau Salurkan Bantuan Banjir ke Kecamatan Siak Hulu

Partai Gerindra Riau Salurkan Bantuan Banjir ke Kecamatan Siak Hulu

PEKANBARUPOS.COM (PPC),PEKANBARU – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Riau mengantar bantuan untuk korban banjir di Desa Lubuk Siam dan Desa Buluh Cina, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Kamis sore.Bantuan berupa beras, mie instan dan roti kering yang dimuat empat mobil ini diantar langsung Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Riau, yang juga anggota DPR RI, Nurzahedi atau Eddy Tanjung didampingi Bendahara DPD, Marjoni Hendri dan sejumlah pengurus. Lokasi pertama yang dikunjungi adalah Desa Lubuk Siam.”Desa kami mulai direndam banjir sejak Sabtu, hingga hari ini,” kata Kepala Desa, Amri Jono di Kantor Desa setempat.Amri Jono yang didampingi Sekretaris Desa, Efendrizal beserta sejumlah warga menjelaskan, sekitar 215 kepala keluarga (KK) atau hampir setengah dari total 561 KK warganya terdampak banjir tahun ini.

“Banjir seperti ini memang rutin setiap tahunnya. Alhamdulillah belum ada korban jiwa manusia atau ternak. Namun kerugian materi belum bisa kami perkirakan,” kata Kades berpenduduk sekitar 1.600 jiwa tersebut.Amri mengucapkan terimakasih kepada Partai Gerindra Riau yang telah peduli dengan musibah yang menimpa desa mereka. “Pak Eddy Tanjung untuk saat ini satu-satunya anggota DPR hadir di desa kami.Kami berjanji akan segera mendistribusikan kepada semua masyarakat yang membutuhkan,” katanya.Lokasi kedua yang dikunjungi Partai Gerindra Riau adalah Desa Buluh Cina yang juga masih di Kecamatan Siak Hulu. Saat sampai di lokasi ini rombongan disambut hujan yang cukup deras. Penyerahan bantuan juga dilakukan di tengah temaram senja karena hari sudah menjelang Magrib. Bantuan langsung diserahkan Eddy Tanjung kepada Kepala Desa Buluh Cina, M Ralis T.Ketua DPD Partai Gerindra Riau, Eddy Tanjung, mengatakan penyerahan bantuan ini merupakan bentuk kepedulian partai kepada masyarakat Riau yang sedang tertimpa musibah. Menurutnya kepedulian ini rutin dilakukan Gerindra dan dilakukan di sejumlah lokasi Riau.”Bantuan yang kita salurkan untuk dua lokasi ini lebih dari 1 ton beras dan ratusan kotak mie instan dan roti kering. Semoga bantuan kita ini bermanfaat untuk masyarakat,” katanya (adv)

2017-03-10

Leave a Reply Cancel reply

x

Check Also

Dukung Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat, PLN Pasok Listrik 1.385 kVA RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau

PEKANBARUPOS.COM, PEKANBARU – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Riau & Kepulauan Riau (UIDRKR) terus berkomitmen ...

Exit mobile version