Home » Otomotif » Orang Duri Wajib Tahu, Ini Perbedaan Antara Honda Mobilio 2017 Terbaru dengan Keluaran 2016

Orang Duri Wajib Tahu, Ini Perbedaan Antara Honda Mobilio 2017 Terbaru dengan Keluaran 2016

PEKANBARUPOS.COM (PPC),DURI – Diluncurkannya Honda terbaru Mobilio 2017 di Indonesia pada 12 Januari Kemaren, Menimbulkan banyak pertanyaan mengenai Perbedaan Antara New Honda Mobilio dan Mobilio model sebelumnya.Sekilas ke belakang Honda Mobilio yang telah dipasarkan sejak Januari 2014 lalu, mobil tipe ini juga menyumbang penjualan paling banyak Setelah honda BR-V di tahun 2016 lalu, oleh karenanya wajar jika disetiap kemunculan model teranyarnya menjadi ditunggu-tunggu pecinta Otomotif Tanah Air.

Honda Mobilio Tipe S Ada 3 Tipe yang di tawarkan Honda Prospect Motor pada Mobilio yaitu S, E dan Mobilio RS, ketiganya tentu memiliki perbedaan baik dari fitur dan harga, jika dari bentuk fisik memang tidak begitu kentara.

Namun Anda akan berbeda cerita jika menilik Tampilan Honda New Mobilio 2017 yang barusaja di Luncurkan. Kita awali dari tipe S manual, tipe ini adalah yang paling rendah di singgasana Mobilio, varian ini Honda tidak menyematkan pilihan transmisi otomatis, masih manual saja.Di bagian eskterior, Honda memberikan tampilan baru yang lebih garang dengan wajah yang sedikit mirip seperti Honda Stream RSZ. Bumper depannya masih sama seperti model pendahulunya, dan tidak ada foglamp.Sebagai varian paling standar Honda Mobilio ini menawarkan ruang yang terasa lega untuk 7 orang karena memiliki panjang mobil 4386 mm, lebar 1683 tinggi 1.603. Untuk desainnya terlihat begitu kompak, modern, stylish dan sporty dari semua sisinya.Apalagi desain bodinya bagian depannya yang terlihat seperti mengadopsi desain mobil sedan/hatchback membuat mobil ini memiliki sistem aerodinamis yang cukup baik.Sedangkan untuk dapur pacunya sendiri menggunakan teknologi mesin terbaru dari Honda yaitu Honda-iVTEC SOCH yang mampu memuat 1.5 L yang memiliki 16 katup di dalamnya yang mampu memuntahkan tenaga maksimal mencapai 118 PS pada 6600 RPM dengan torsi maksimal mencapai 14,8 Kgm pada 4600 RPM.Lampu depannya kini diubah secara total menjadi lebih kotak. Varian S kini cukup beruntung, karena di varian terendah pun dia tetap mendapatkan LED positioning lamp yang cukup sedap dipandang.Grillenya juga menggunakan chrome, sedangkan kelengkapan di varian lama seperti velg kaleng 15 inchi, gagang pintu berwarna hitam, eco indicator, drive by wire, torque boost resonator, LED mount stop lamp dan rear wiper masih sama seperti model sebelumnya.

Apa Yang Baru Di Tipe Mobilio S 2017? Ada yang baru pada Honda Mobilio S ini itu terlihat pada penggunaan warna interior baru yang sekarang berwarna hitam. Kemudian kursi depannya kini memiliki headrest terpisah mengadopsi milik Honda BR-V.Dari segi kenyamanan dan entertainment, Honda memberikan tilt steering, AC digital, double blower, 2 buah speakers dan 4 buah power window tetap menjadi standar di mobil ini.Nah soal fitur safety, Honda rupanya sudah tidak pelit lagi seperti dulu, karena sekarang di semua Honda Mobilio termasuk tipe S yang paling murah, kini sudah dibekali dengan rem ABS + EBD sebagai standar.”Untuk yang ingin tahu lebih banyak lagi tentang perbedaan lainnya bisa langsung menghubungi Chandra di nomor kontak 085265416068,” kata Wewen, kepala Cabang Honda Arista Duri. (adv)

2017-03-23

Leave a Reply Cancel reply

x

Check Also

Dukung Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat, PLN Pasok Listrik 1.385 kVA RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau

PEKANBARUPOS.COM, PEKANBARU – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Riau & Kepulauan Riau (UIDRKR) terus berkomitmen ...

Exit mobile version