Home » Olahraga » Sanchez Catat Brace, Chile Pukul Uruguay 3-1
Chile's forward Alexis Sanchez celebrates after scoring against Uruguay during their 2018 FIFA World Cup qualifier football match in Santiago, on November 15, 2016. / AFP PHOTO / Martin BERNETTI

Sanchez Catat Brace, Chile Pukul Uruguay 3-1

SANTIAGO ,PEKANBARUPOS.COM – Bintang Arsenal, Alexis Sanchez menjadi sorotan kamera usai bertugas dengan baik saat membela Chile di kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL.

Dalam laga yang digeber Estadio Nacional de Chile, Santiago, Rabu (16/11) pagi WIB, Chile menang atas tamunya, Uruguay dengan skor 3-1. Sanchez membukukan brace (dua gol).

Pertandingan kedua tim papan atas di Amerika Latin ini berlangsung sengit. Uruguay unggul terlebih dahulu lewat Edinson Cavani di menit ke-17. Jelang turun minum, Eduardo Vargas menyamakan kedudukan di menit 45.

Di babak kedua lah Sanchez memberikan jasa besar buat negaranya. Sepasang gol yakni yang dibukukan pada menit 60 dan 76, membuat Chile mengirim Uruguay pulang dengan kepala tertunduk.

Dengan hasil ini, Chile berada di peringkat keempat klasemen sementara dengan 20 poin. Sementara Uruguay masih bertengger di peringkat kedua. Dari 12 pertandingan Luis Suarez mengoleksi 23 poin.

 

 

(jpnn)

2016-11-16

Leave a Reply Cancel reply

x

Check Also

Dukung Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat, PLN Pasok Listrik 1.385 kVA RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau

PEKANBARUPOS.COM, PEKANBARU – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Riau & Kepulauan Riau (UIDRKR) terus berkomitmen ...

Exit mobile version