Home Ā» Nasional Ā» Sri Mulyani Kumpulkan Jajaran Bahas Dampak Perang Iran-Israel ke RI

Sri Mulyani Kumpulkan Jajaran Bahas Dampak Perang Iran-Israel ke RI

Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani melakukan rapat membahas dampak perang Iran dan Israel ke RI, Minggu malam. Hal ini terlihat dari unggahan akun instagramnya @smindrawati, Senin (15/4/2024).

ā€œMinggu Malam ini rapat bersama Wamenkeu (Suahasil Nazara) dan para eselon satu terkait,ā€ ujarnya.

Ia mengatakan perkembangan situasi ekonomi dan keuangan global dan tensi geopolitik yang sangat tinggi, bergerak cepat dan dinamis. Ditegaskannya kondisi ini mempengaruhi berbagai indikator ekonomi yang perlu diantisipasi dan diwaspadai.

ā€œAPBN (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara) akan terus menjadi instrumen yang penting dalam menghadapi gejolak dan dinamika global dan nasional,ā€ tegasnya .

Di sisi lain, ia pun menyinggung pertemuan juga membahas hal lain. Di antaranya persiapan pertemuan G2 hingga Spring Meeting IMF-World Bank.

Sebelumnya, Iran menembak 300 rudal dan drone Sabtu malam waktu setempat. Ini menjadi pembalasan terbaru Iran pada musuh bebuyutannya itu pasca serangan 1 April ke Kedutaan Iran di Suriah.

Israel … mengidentifikasi 300 ancaman dari berbagai jenis dan menghilangkan 99% dari mereka yang menuju tanah Israel,ā€ kata juru bicara Pasukan Pertahanan Israel (IDF) Laksamana Muda Daniel Hagar, dikutip CNBC International.

ā€œGadis berusia 10 tahun terluka parah oleh pecahan peluru,ā€ tambahnya.

Bukan hanya Iran, serangan juga diberikan faksi-faksi pro Iran di sejumlah negara. Seperti kelompok pejuang Palestina, Hamas, kelompok Hizbullah di Lebanon, kelompok Houthi di Yaman, dan pemerintah Suriah rezim Presiden Bashar Al-Assad.

ā€œBeberapa peluncuran juga dilakukan terhadap Israel dari Irak, Yaman dan Lebanon,ā€ tegas IDF.

Militer Iran sendiri mengonfirmasi serangan. Namun Kepala Staf Angkatan Bersenjata Iran, Mayor Jenderal Mohammad Bagheri, mengatakan bahwa operasi Teheran sekarang ā€œtidak akan melibatkan tindakan lebih lanjutā€.

ā€œPada titik ini, Republik Islam Iran tidak memiliki niat untuk melanjutkan operasi pertahanan, tetapi jika perlu, tidak akan ragu untuk melindungi kepentingannya yang sah terhadap agresi baru,ā€ kata Menteri Luar Negeri Iran, Hossein Amir-Abdollahian di media sosial.***

2024-04-16
x

Check Also

Harga CPO Belum ā€œMove Onā€ dari Tarif Impor Trump

Harga kontrak berjangka minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) diĀ Bursa Malaysia DerivativesĀ (BMD) kembali ditutup melemah ...

Exit mobile version