PEKANBARUPOS.COM (PPC),PEKANBARU – Setelah mengupayakan bantuan untuk pembangunan Panti Asuhan Al Ilham Jalan Unggas, Simpang Tiga, yang kini telah mulai di huni, kini Kedokteran Doyan Run Pekanbaru (KedoDoRun Pekanbaru) kini tengah mengupayakan pengumpulan buku bacaan untuk membangun perpustakaan di Panti Tersebut.
Lebih kurang 50 buku bacaan telah berhasil dikumpulkan KedoDoRun Pekanbaru dari para donatur. Hingga tanggal 23 Mei 2017, mereka menargetkan 300 buah buku untuk langsung didistribusikan ke Panti Al Ilham.
“Ini salah satu bentuk kepedulian kami terhadap pendidikan juga. Kami ingin membantu mempermudah akses anak-anak panti untuk mendapatkan ilmu pengetahuan melalui bacaan yang bermanfaat,” sebut Sekretaris Program KedoDoRun Pekanbaru, Nurfitri, Rabu
Buku-buku yang dikumpulkan KedoDoRun Pekanbaru berupa Buku Cerita, Buku Pengetahuan Umum, Buku Pelajaran (SD SMP), Buku Religi dan Majalah Edukasi. Mereka juga menerima donasi berupa uang, yang akan dibelikan buku baru serta perlengkapan penunjang belajar bagi anak-anak panti. Dana tersebut dapat ditransfer langsung melalui rekening BNI 0466226199 atas nama Maria Aditya.
“Apapun dan berapapun donasi yang diberikan sangat kami hargai dan akan dipergunakan secara maksimal untuk kepentingan amal ini,” jelas Nurfitri.
Diterangkan Nurfitri, program peggalangan donasi buku merupakan program berkelanjutan dari komunitas KedoDoRun Pekanbaru.
Pada waktu lampau, tepatnya pada April 2016, mereka sukses menaja program Run For Health dan Fun Run For Charity untuk mengumpulkan dana pembangun panti asuhan Al-Ilham.
“Alhamdulillah sudah mau rampung dan sudah mulai ditempati panti tersebut. Nah, ini misi kami selanjutnya (membuat perpustakaan). Makanya selain membuka donasi buku, kami juga menerima donasi berupa uang yang akan kami utilisasi dalam membuat perpustakaannya,” ucapnya (adv)