Home » Kabar Kota » Anggaran Pembangunan Underpass dan Fly Over Soekarno-Hatta Gunakan Dana Budget Sharing

Anggaran Pembangunan Underpass dan Fly Over Soekarno-Hatta Gunakan Dana Budget Sharing

PEKANBARUPOS.COM (PPC),PEKANBARU – Rencana pembangunan underpass atau jalan bawah tanah di simpang empat Mall SKA Pekanbaru dan fly over simpang Pasar Pagi Arengka untuk mengurai kemacetan di Jalan Soekarno-Hatta, akan dimulai pada tahun 2018 mendatang.Sekertaris Komisi D DPRD Riau H. Asri Auzar mengatakan, pembangunan itu nantinya akan menggunakan dana budget sharing antara APBD Riau dan APBN, sedangkan untuk detail engenering design (DED) sudah selesai dilakukan sebelumnya.”Dalam Musrembang sudah dibahas, akan dibangun underpass dan untuk di simpang Pasar Pagi Arengan akan dibangun fly over. Untuk anggaran sekarang masih di APBD. Kami harap pembangunannya dapat juga menggunakan dana alokasi khusus dari pemerintah pusat,” ujar Asri Auzar.Poilitisi Partai Demokrat Riau ini tidak tahu persis besaran anggaran yang akan digunakan untuk membangun dua proyek tersebut. “Belum kami ketahui berapa anggarannya. Insyaallah pada 2018 sudah dimulai dikerjakan,” tuturnya (adv)

2017-03-22

Leave a Reply Cancel reply

x

Check Also

Tokoh Adat Mentulik Tolak Kerja Sama Pengelolaan Lahan LPHD Rantau Kasih yang Dianggap Cacat Hukum

PEKANBARUPOS.COM – Para tokoh adat Kenegerian Mentulik, Kecamatan Kampar Kiri Hilir, Kabupaten Kampar, menyatakan penolakan ...

Exit mobile version