Home Ā» Kabar Kota Ā» Pengamanan Kantor Gubernur Tak Semewah Gedung Dewan

Pengamanan Kantor Gubernur Tak Semewah Gedung Dewan

PEKANBARUPOS.COM (PPC),PEKANBARU ā€“ Berbeda dengan Gedung DPRD Riau, kantor Gubernur Riau tidak memiliki petugas pengamanan yang melibatkan security.

Di kantor Gubernur hanya ditugaskan Personil Satpol PP. Satpol PP tersebut berjaga 24 jam di kantor Gubernur tersebut. Selain melakukan patroli juga dilakukan pemantauan melalui CCTV.

ā€œKami dengan sistem sif bang, ada yang masuk siang dan ada juga masuk malam,ā€ujar seorang personil satpol PP.

Menurut pantauan Tribun ada tiga pos polisi di areal kantor Gubernur setiap harinya ditunggui personil Satpol PP. Petugas ini juga mengatur kenderaan di dalam halaman kantor.

Bahkan beberapa kali kejadian ketinggalan kunci di kendaraan selalu diamankan petugas Satpol PP. Sehingga pegawai dan pengunjung kantor Gubernur merasa nyaman.

Seperti yang dialami seorang wartawan bernama Eka mengaku senang dengan keberadaan personil satpol PP di kantor gubernur. Karena pernah kejadian kehilangan kunci namun diselamatkan personil.

ā€œDulu pernah hilang kunci dan diselamatkan satpol PP cukup terjagalah sekarang,ā€ujar Eka.

Tidak hanya itu, beberapa pelaku pencurian di areal kantor Gubernur juga pernah ditangkap personil satpol PP.

ā€œKita bertugas disini bertanggungjawab mengamankan,ā€ujar personil lainnya.

Kepala kantor Satpol PP Riau Provinsi Riau Zainal mengaku sudah menjadi tugas Satpol menjaga aset dan menjalankan Perda di daerah.

ā€œJadi tugas Satpol PP termasuk amankan aset di daerah termasuk pengamanan kantor Gubernur,ā€jelas Zainal. (adv)

2017-03-02

Leave a Reply Cancel reply

x

Check Also

Tokoh Adat Mentulik Tolak Kerja Sama Pengelolaan Lahan LPHD Rantau Kasih yang Dianggap Cacat Hukum

PEKANBARUPOS.COM ā€“ Para tokoh adat Kenegerian Mentulik, Kecamatan Kampar Kiri Hilir, Kabupaten Kampar, menyatakan penolakan ...

Exit mobile version