Home » Kabar Kota » Polisi Kantongi Ciri-ciri Pelaku

Polisi Kantongi Ciri-ciri Pelaku

PEKANBARUPOS.COM (PPC),PEKANBARU – Satuan Reserse Kriminal Polresta Pekanbaru masih melakukan perburuan terhadap dua orang yang diduga terlibat aksi perampokan terhadap Purwanto (53). Polisi pun mengaku sudah kantongi rekaman CCTV sebagai alat bukti.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Pekanbaru, Kompol Bimo Ariyanto mengatakan, jajarannya sudah mengumpulkan beberapa alat bukti, mulai dari keterangan korban hingga rekaman CCTv. Tim khusus juga sudah dibentuk untuk memburu para pelaku.
“Korban sudah membuat laporan dan sudah kita mintai keterangannya. Sejumlah alat bukti termasuk keterangan saksi-saksi dan petunjuk dari rekaman CCTV sudah kita dapatkan, mudah-mudahan pelaku segera terungkap,” ujar Bimo di ruang kerjanya, Senin
Dirinya menduga bahwa pelaku perampokan tersebut memilih korbanya dengan sistem acak (random, red). “Dugannya demikian, mana yang ambil duit lalu dilakukan dieksekusi (Dirampok, red),” sambungnya
Revolver Rakitan
Ditambahkannya, dua pelaku perampokan terhadap nasabah Bank Riau Kepri, Purwanto (53) di Jalan Limbungan, Perumahan Lembah Permai, Blok F4, Kelurahan Lembah Sari, Kecamatan Rumbai Pesisir diduga menggunakan senjata api rakitan. Dugaan itupun diperkuat berdasarkan proyektil peluru yang ditemukan polisi di lokasi kejadian, Jumat pekan lalu.
“Di TKP kejadian lalu, kita temukan proyektil peluru yang sempat diletuskan pelaku. Kuat dugaan, mereka (pelaku) menggunakan senpi rakitan jenis revolver. Kita sudah membentuk tim untuk memburu mereka,” ujarnya.
Dijelaskan kasat, dalam melakukan penyelidikan, pihaknya pun telah melakukan pemeriksaan terhadap 4 saksi. Saksi korban/pelapor, istri korban serta tetangga korban.
“Modusnya pelaku memang telah membuntuti korban sejak keluar dari bank hingga pulang ke rumahnya. Sampai rumah, barulah pelaku merampok korban. Pas di depan rumah korban,” sebutnya, seperti dilansir dari riauterkini.com.
Untuk diketahui, sepekan yang lalu, aksi perampokan dengan sasaran nasabah bank kembali terjadi di Pekanbaru. Peristiwa pencurian disertai kekerasan itu dialami langsung oleh Purwanto (53) di kediamannya di Jalan Limbungan, Perumahan Lembah Permai, Blok F4, Kelurahan Lembah Sari, Kecamatan Rumbai Pesisir, Jumat pukul 10.40 WIB siang.
Pria setengah abad tersebut dirampok oleh dua orang tak dikenal mengendarai sepeda motor Yamaha Vixion. Salah satu pelaku bahkan memiliki senjata api dan sempat meletuskan dua kali tembakan ketika menjalankan aksinya.
Pelaku juga bahkan menodongkan senpi tersebut ke kepala korban sambil mengancam akan menembak mati korban jika tak mau menyerahkan uang Rp220 juta yang baru saja diambilnya dari Bank Riau Kepri (adv)

Leave a Reply

x

Check Also

Dukung Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat, PLN Pasok Listrik 1.385 kVA RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau

PEKANBARUPOS.COM, PEKANBARU – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Riau & Kepulauan Riau (UIDRKR) terus berkomitmen ...